Jakarta: Pastinya setiap rumah memiliki lauk emergency yang pasti sedia setiap saat. Telur salah satunya. Ini karena telur adalah bahan yang mudah untuk diolah dan murah meriah.
Selain itu telur juga memiliki kandungan gizi yang kaya. Telur, utuh, matang, telur dadar memiliki kandungan air, energi, protein, fosfor, seng, retinol, riboflavin, selenium, pantotenat, vitamin B6, folat, kolina, vitamin B12, vitamin A, lutein + zeaksantin, vitamin E, vitamin D, lemak tak jenuh tunggal dan lemak.
Jadi, wajar saja jika telur selain mudah didapat juga merupakan salah satu bahan favorit untuk lauk makan berat. Bagaimana jika ENDEUSiast membuat omelet mi sayur yang sangat cocok untuk sarapan si kecil.
Dijamin semua juga pasti suka. Yuk, sontek resep dan cara buatnya dari Endeus TV di bawah ini yuk!
Bahan omelet mi sayur:
200 gr mi instan
Air untuk merebus secukupnya
Minyak goreng secukupnya
100 gr bawang bombai, cincang halus
3 siung bawang putih, cincang halus
100 gr wortel, parut halus
1 sdt garam
½ sdt merica bubuk
6 butir telur
200 gr daun bayam, blansir, iris-iris
100 gr keju cheddar parut
Cara membuat omelet mi sayur:
1. Rebus mi instan dalam air mendidih hingga matang, angkat, tiriskan. Sisihkan
2. Panaskan 2 sdm minyak dalam wajan, tumis bawang bombai dan bawang putih hingga harum
3. Tambahkan wortel, aduk hingga agak layu. Angkat, dinginkan. Campur dengan garam, merica dan telur, aduk rata
4. Masukkan mi rebus, bayam dan keju parut. Aduk rata
5. Panaskan 3 sdm minyak dalam wajan datar, tuang setengah bagian adonan. Ratakan, masak hingga matang, angkat. Lanjutkan untuk sisa bahan
6. Potong-potong omelet mi, sajikan selagi hangat dalam piring saji.
Tips: Untuk tampilan yang berbeda, adonan dapat dibuat lebih padat dengan menambahkan sedikit tepung terigu, dibentuk bulat dan digoreng dalam minyak banyak.
(TIN)