Jakarta: Kuliner yang satu ini juga wajib kamu coba di HUT ke-495 Jakarta. Pasalnya, dodol Betawi ini banyak dijumpai saat menjelang hari raya ataupun hajatan. Nah, sajian kenyal nan manis ini juga wajib jadikan oleh-oleh saat ke Jakarta lho!
Dalam laman Okezone disebutkan bahwa dodol Betawi ini sarat akan makna, yaitu nilai kebersamaan, gotong royong, dan kekeluargaan. Maka tak heran, masyarakat Betawi menganggap bahwa pembuatan dodol dapat mempererat persaudaraan.
Nah, untuk itu kamu juga bisa membuat dodol Betawi ini dengan teflon. Dinukil dari Tokowahab, berikut resep dodol Betawi yang bisa kamu sontek.
Bahan dodol Betawi:
500 gr tepung ketan putih
600 ml santan kental
350 gr gula merah (boleh ditambahkan sesuai selera)
350 gr gula pasir
4 lembat daun pandan
Cara membuat dodol Betawi:
1. Masak gula pasir, gula merah, santan, dan daun pandan. Aduk terus supaya santan tidak pecah. Tunggu sampai mendidih atau bisa pastikan gula larut lalu saring
2. Masukkan tepung beras dan tetap aduk secara merata dengan api kecil. Pastikan masak sampai dengan matang, mengental dan tidak lengket pada wajan. Umumnya proses sampai dengan lebih dari 5 jam
3. Setelah selesai, masukkan ke dalam wadah yang sudah disiapkan tunggu sampai dingin dan bisa langsung potong dan sajikan
*Dalam rangka Hari Ulang Tahun ke-495 Jakarta, Medcom.id menyajikan liputan khusus tentang rekomendasi kuliner otentik yang berada di Jakarta. Penasaran? Yuk Cek selengkapnya di sini: Site.medcom.id/celebreat
(TIN)